Header Ads

Tutorial Membuat Typoghraphy Photo Dengan Photoshop

Tutorial Membuat Typoghraphy Photo Dengan Photoshop


Haloo gaess, sekarang gw akan berbagi tutorial membuat Typoghraphy Photo menggunakan software Adobe Photoshop. Typoghraphy Photo merupakan kumpulan teks yg membentuk sebuah objek. Okeey gak usah lama-lama lagi basa-basinya, ayo kita mulai saja tutorialnya gass kuyy...

1. Pertama, masukkan gambar ke software Adobe Photoshop



2. Setelah itu seleksi dulu objek dari gambar tersebut (klik disini untuk meliat tutorialnya), kemudian tambah layer klik Create a new layer, taruh dibawah layer Background copy



3. Lalu klik Paint Bucket Tool (G), kemudian klik ke arah background transparan



4. Klik Horizontal Type Tool (T), ketikkan teks



5. Duplicate layer teks (ctrl+J) susun sampai memenuhi lembar kerja, kemudian pilih semua layer teks (ctrl+klik semua layer teks). kemudian gabungkan semua layer teks dengan cara menekan ctrl+E pada keyboard



6. Klik kanan pada layer teks yang sudah digabungkan tadi, pilih Select Pixels



7. Setelah itu, Duplicate layer Background copy dengan menekan ctrl+J



8. Kemudian klik ikon mata pada layer teks dan layer Background copy.



Itulah tutorial membuat Typoghraphy Photo menggunakan software Adobe Photoshop, semoga bermanfaat dan menambah ilmu dan wawasan kita semua, jangan lelah untuk belajar.

5 comments:

  1. Sangat memebantu seperti saya yag baru mengenal photo shop

    ReplyDelete
  2. Mantap min, makasih ilmunya saya baru mau belajar photoshop

    ReplyDelete
  3. kyk matriks ya jadinya,, kerennn gam

    ReplyDelete
  4. Mantab nih bisa buat wallpaper hp

    ReplyDelete
  5. Kunjungan perdana dari Catatan Adi.

    Tutorial yg menarik. Sangat informatif. Mungkin setelsh ini saya akan kembali main potosob

    ReplyDelete

Powered by Blogger.